Sea Games 2019: Lagu “Indonesia Raya” Berkumandang di Cabor Bulutangkis

Pena Sport – Pebulutangkis beregu putra Indonesia meraih medali emas di SEA Games 2019 Filipina. Jonatan Christie dkk menang 3-1.
Pertandingan yang digelar Muntinlupa Sports Complex, Rabu (4/12/2019) siang, kemenangan dipastikan lewat partai keempat. Ganda putra kedua, Wahyu Nayaka Arya Pangkaryanira/Ade Yusuf Santosa mengalahkan Inng Yew Sin/Teo Ee Yi dua gim langsung 21-16, 21-19.
Dan dua poin lain didapatkan dari nomor tunggal, Jonatan Christie dan Anthony Sinisuka Ginting. Jonatan mengalahkan Lee Zii Jia dua gim langsung 21-9, 21-17.