Kesandung Narkoba, Vanessa Bersama Suaminya Berurusan Dengan Polisi

Pena Indonesia.co.id – Setelah sempat tersandung kasus asusila di awal tahun 2019, kini Vanessa dan suaminya, Bibi Ardiansyah diringkus polisi terkait dugaaan penyalahgunaan narkoba.
Kabar penangkapan Vanessa Angel dan suaminya dibenarkan Kapolres Metro Jakarta Barat Kombes Pol Audie S Latuheru.
Audie mengatakan bahwa pasangan suami istri tersebut sudah diamankan oleh jajarannya.
“Iya benar, yang besangkutan sudah kami amankan bersama suaminya,” ucap Kombes Pol Audie kepada wartawan melalui sambungan telepon, Selasa (17/3).
Ditanya lebih lanjut terkait lokasi penangkapan Vanessa Angel dan suaminya, Polisi masih belum membeberkan keterangan lebih lanjut di mana ditangkap.
Yang pasti, polisi mengamankan barang bukti narkoba dari keduanya.
“Barang (buktinya) prikotropika. Nanti ini masih diproses,” tuturnya.
Dari informasi yang didapat awak media, Vanessa Angel dan Bibi Ardiansyah diamankan polisi di salah satu tempat di bilangan Jakarta Barat pada Selasa pagi tadi.
Seperti diketahui sebelumnya, Vanessa Angel bukan kali pertama terjerat Kasus hukum.
Di awal tahun 2019 lalu, dia sempat diamankan di penyidik Polda Jawa Timur di salah satu hotel di Surabaya.
Kasusnya Vanessa Angel kemudian berlanjut hingga Pengadilan Negeri Surabaya menjatuhkan hukuman 5 bulan penjara kepada lantaran terbukti bersalah terkait kasus penyebaran konten asusila.