Bupati Jepara Dian Kristiandi Ajak Masyarakat Migrasi ke TV Digital

JEPARA – Bupati Jepara Dian Kristiandi menyambut baik rencana pemerintah menghentikan siaran TV analog, dan bermigrasi ke tayangan TV digital melalui Kementrian Komunikasi dan Informatika (Kominfo).

Kabupaten Jepara merupakan salah satu kabupaten di Jawa Tengah yang masuk dalam tahap pertama dalam program analog switch off, yang akan dimulai pada tanggal 30 April mendatang.

Untuk bermigrasi ke tayangan digital, masyarakat bisa segera membeli set top box (STB) ditoko elektronik terdekat.

Sementara itu, bagi warga masyarakat yang masuk dalam kategori keluarga kurang mampu yang masuk data dinas sosial, akan mendapatkan bantuan STB gratis dari pemerintah.

Dian Kristiandi mengajak masyarakat untuk segera bermigrasi dari TV analog ke TV digital, karena dengan tayangan digital masyarakat akan memperoleh tayangan yang lebih bagus dan jernih serta berkualitas.

“Kita berharap kepada seluruh masyarakat di Jepara ini, khususnya yang cukup mampu ya segera saja untuk bergeser dari TV analog ini ke TV digital. Sebagai bentuk wahana mendapatkan sebuah informasi dan edukasi,” ujar Dian Kristiandi, Jumat (25/3).

“Bagi masyarakat yang kemudian tidak masuk dalam daftar DTKS yang disiapkan oleh Kementerian Kominfo, ini kita segera untuk menyiapkan pendataan. Jika memang itu dibutuhkan, nanti kita akan menyiapkan pula untuk memberikan bantuan kepada masyarakat,” tambah Bupati.

Tahap pertama analog swit off di Jawa Tengah pada 30 April mendatang, akan dimulai diwilayah Kabupaten/Kota Tegal dan Pekalongan, Kabupaten Blora, Rembang, Pati, Jepara, Pemalang, Cilacap, Banyumas, Purbalingga dan Brebes.

Selanjutnya akan disusul kabupaten atau kota lainnya pada tahap kedua pada 25 Agustus dan terahir pada 2 November 2022. (pi)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button